Pelaku Usaha Diminta Siapkan Fasililitas Pencegahan Covid-19

0
23

BERITASERUYAN.COM- Bupati Kabupaten Seruyan Yulhaidir meminta kepada pelaku usaha di wilayah Kabupaten Seruyan untuk selalu menerapkan dan melaksanakan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Jika ditemukan tidak menerapkannya, Pemkab Seruyan menyiapkan sanksi tegas bagi pelaku usaha.

Menurut Yulhaidir, pemerintah Kabupaten Seruyan terus berupaya dalam penanganan dan pencegahan covid-19 di Seruyan, maka dari upaya tersebut wajib diikuti seluruh lapisan masyarakat diantaranya para pelaku usaha di Seruyan.

Dijelaskanya, banyak cara yang bisa dilakukan masyarakat dalam membantu pemerintah salah satunya para pelaku usaha wajib menyiapkan sejumlah fasilitas pencegahan covid-19 misalnya, tempat cuci tangan, alat pendeteksi suhu tubuh serta bilik sterilisasi sebelum pembeli atau masyarakat masuk ketempat usahanya.

Selain itu, upaya tersebut guna mencegah hal yang tidak kita inginkan baik bagi pelaku usaha dan masyarakat yang mengunjungi tempat usaha pengusaha di Seruyan.“ Kita akan menerapkan sanksi tegas, apabila nanti kita temukan ada pelaku usaha yang masih bandel, tidak menjalankan protokol kesehatan pencegahan covid-19,” terangnya.

Orang nomor satu di Pemkab Seruyan tersebut menambahkan, sanksi tegas akan diambil Pemkab Seruyan melalui Gugus Tugas Covid-19, bertujuan agar seluruh nya, dapat mematuhi seluruh anjuran dalam pelaksanaan protokol kesehatan.“Bisa saja nanti ada pelaku usaha yang kita lakukan pencabutan ijin usaha nya, lantaran tidak menjalankan protokol kesehatan yang sudah kita sosialisasikan,” ungkapnya. (YG)

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments