BERITASERUYAN.COM- Bupati Kabupaten Seruyan Yulhaidir meminta kepada seluruh masyarakat Kabupaten Seruyan untuk mengikuti anjuran dari pemerintah terkait penanganan covid-19 di Seruyan. Hal ini merupakan upaya kita dalam memutus mata rantai penyebaran virus corona diwilayah Kabupaten Seruyan.
Menurut Yulhaidir, dari pemerintah pusat, pemerintah provinsi bahkan kabupaten sudah mengeluarkan anjuran kepada masyarakatnya, dimana hal ini dilakukan sebagai upaya pemerintah dalam menangani covid-19 apalagi terkhusus Kabupaten Seruyan saat ini sudah memasuki zona merah sehingga ini harus menjadi perhatian semua lapisan masyarakat untuk mengikuti anjuran pemerintah.
Dijelaskanya, setiap keputusan yang diambil oleh pemerintah merupakan keputusan yang terbaik untuk situasi saat ini, karena langkah utama kita agar bisa mengendalikan covid-19 tentunya melaksanakan protocol Kesehatan sehingga masyarakat harus mengikuti anjuran pemerintah.” Camat dan Kepala Desa harus mensosialisasikan anjuran pemerintah sebagai langkah kita dalam menangani covid-19,” ujarnya.
Selain itu, masyarakat yang sehari-hari harus bekerja tentunya pemerintah tidak bisa melarang itu, namun dalam melaksanakan aktivitas bekerja tentu harus memperhatikan protocol Kesehatan dan yang paling utama memperhatikan Kesehatan.” Silahkan bekerja tapi ikuti anjuran pemerintah,” ujarnya. (YG)