BERITASERUYAN.COM- Kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan mendorong kepada intansi terkait agar bisa melakukan pemeriksaan terhadap kondisi jembatan Ir. Soekarno di wilayah setempat.
Ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo mengatakan, jembatan Ir. Soekarno merupakan akses utama penyeberangan bagi masyarakat dan merupakan kebanggaan tersendiri bagi masyarakat sekitar.
Sehingga dengan demikian, perlu dilakukan perawatan ataupun pengecekan untuk memastikan dampak jangka panjangnya bagi keberadaan jembatan tersebut, seperti memperhatikan baut-baut, penerangan, serta hal-hal lainnya.
“Untuk memastikan efek secara jangka panjangnya saja, maka saya sarankan agar bisa melakukan pemeriksaan terhadap kondisi jembatan tersebut, karena usianya juga sudah lama, sehingga patut diperhatikan seperti baut-baut dan yang lainnya,” katanya di Kuala Pembuang baru-baru ini.
Ia mengatakan, selain menjadi akses utama penyebarangan bagi masyarakat setempat, jembatan Ir. Soekarno juga menjadi salah satu ikon tersendiri yang dimiliki oleh Bumi Gawi Hatantiring. (FN)