BERITASERUYAN.COM- Pemerintah Kabupaten Seruyan pada Senin (26/7) lalu menerima secara resmi kunjungan dari Fery Afrianto yang merupakan koordinator tim verifikasi Kementerian Sosial Republik Indonesia untuk melihat langsung dan memverifikasi lapangan calon penerima bantuan saran kamar lansia dan family suport  2019 di Kabupaten Seruyan.
Dalam kunjungannya, Fery Afrianto mengatakan kegiatan ini ditujukan dalam rangka melihat secara langsung dan pengajuan usulan bantuan sarana kamar Lansia bagi warga kurang mampu khususnya para lansia miskin yang tidak dapat memenuhi kebutuhan dalam kamar tidur.
Dijelaskanya, program tersebut merupakan upaya pemerintah untuk memberikan kenyamanan kepada Lansia miskin saat berada dalam kamar. Menurutnya, pelayanan sosial kepada mereka itu merupakan keharusan yang dilakukan pemerintah. Karena mengirim para Lansia ke panti jompo itu merupakan opsi terakhir dalam penanganan lansia. Sebab, tanggung jawab sepenuhnya berada di dalam keluarga sehingga pemerintah mencoba hadir melalui program sarana kamar lansia.
Sementara itu, Plt Kepala Dinas Sosial Kabupaten Seruyan Esdi melalui Kabid Rehabilitasi Sosial Mujiyem mengatakan pihaknya berterimakasih kepada perwakilan dari Kementerian Sosial yang sudah hadir di Kabupaten Seruyan untuk memberikan masukan dan yang lainnya agar program tersebut bisa diterima lansia di Seruyan.
Menurutnya, untuk saat ini jumlah lansia di Kabupaten Seruyan pada Februari 2019 kemarin berjumlah 3.400 orang yang terdiri dari lansia produktif dan tidak produktif dan kita disarankan untuk terus melengkapi data lansia di Kabupaten Seruyan dengan valid sehingga bantuan bisa terus mengalir ke Seruyan. (admin)